
Surakarta — Mengawali Semester 2, seluruh warga SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta The Favourite School melaksanakan kegiatan Apel Pagi Ceria pada Senin pagi. Kegiatan ini diikuti oleh peserta didik, guru, dan tenaga kependidikan dengan penuh semangat dan antusiasme.


Apel pagi dipimpin oleh Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta, Ust. Dr. Rusmanto, S.Pd.I., M.Pd.I., Gr. selaku pembina apel. Dalam amanatnya, beliau memberikan motivasi kepada seluruh peserta didik untuk memulai semester baru dengan semangat belajar, kedisiplinan, serta tekad meraih prestasi yang lebih baik.
Momentum apel pagi semakin meriah dengan adanya pembagian reward kepada kelas-kelas yang meraih juara dalam kegiatan Classmeeting yang telah dilaksanakan sebelumnya. Kegiatan pembagian reward ini diselenggarakan oleh Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas, sportivitas, dan kerja sama peserta didik.


Kegiatan Apel Pagi Ceria dan pembagian reward ini diharapkan mampu menumbuhkan motivasi, meningkatkan rasa percaya diri, serta memperkuat budaya prestasi di lingkungan SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta. Dengan semangat baru di awal Semester 2, seluruh warga sekolah siap melanjutkan proses pembelajaran dengan lebih optimal dan berprestasi.
Info PPDB: https://www.smpmuh1simpon.com/ppdb-smp-surakarta/#comment-10853
Follow us: https://www.tiktok.com/@simponofficial?_t=ZS-8vohjV7vdSc&_r=1
