Bu SiLPi (Bukti Simpon Ladang prestasi) : Hafiz Muda SIMPON Raih Juara MAPSI.

Siswa SMP Muhammadiyah 1 Surakarta Raih Juara III Lomba Tahfidz Al-Qur’an MAPSI

SMP Muhammadiyah 1 Surakarta (SIMPON) kembali menorehkan prestasi membanggakan. Salah satu siswanya, Muhammad Ridwan Kamal dari kelas VII PK 2, berhasil meraih Juara III cabang Tahfidz Al-Qur’an Putra dalam Ajang Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami (MAPSI).

Ajang MAPSI tersebut diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kota Surakarta dan diikuti oleh peserta dari berbagai sekolah tingkat SMP se-Kota Surakarta. Lomba ini bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan peserta didik terhadap Al-Qur’an sekaligus mengembangkan potensi akademik dan spiritual siswa.

Prestasi yang diraih Muhammad Ridwan Kamal menjadi bukti komitmen SMP Muhammadiyah 1 Surakarta dalam mencetak generasi yang unggul tidak hanya dalam bidang akademik, tetapi juga dalam bidang keagamaan dan karakter Islami. Keberhasilan ini juga tidak lepas dari bimbingan para guru serta dukungan penuh dari pihak sekolah dan orang tua.

Kepala SMP Muhammadiyah 1 Surakarta menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas capaian tersebut. Diharapkan prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah di berbagai ajang kompetisi.

SIMPON, sesuai dengan slogannya “The Favourite School”, terus berkomitmen mendukung pengembangan bakat dan potensi peserta didik secara optimal, baik di bidang akademik maupun nonakademik.

Informasi lebih lengkap PPDB SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta

https://www.smpmuh1simpon.com/ppdb-smp-surakarta/#comment-10853

Follow us

https://www.tiktok.com/@simponofficial?_t=ZS-8vohjV7vdSc&_r=1

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.