PJJ IPS Lebih Menarik dengan Aplikasi XRecorder – Rida Suhastrini, S.Pd

risa suhastrini spd

Pada masa pandemi seperti sekarang ini, dunia pendidikan adalah salah satu yang terdampak akibat adanya wabah Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Jika biasanya pembelajaran dilakukan di sekolah, maka hampir 8 bulan ini, pola pelajaran diubah dengan melaksanakan kegiatan belajar mengajar di rumah atau disebut Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Berbagai macam strategi dan cara dilakukan oleh guru untuk menyampaikan materi pelajaran, supaya kegiatan belajar mengajar tetap dapat berlanjut, karena kita semua tidak bisa memprediksi kapan situasi ini akan berakhir.

Meski dengan segala keterbatasan, baik media maupun jaringan internet yang terkadang tidak mendukung lancarnya kegiatan belajar mengajar, tetapi guru diharapkan tetap semangat dan bekerja keras agar tetap menyampaikan pembelajaran meskipun tidak dilakukan secara tatap muka. Berbagai metode dan media digunakan oleh guru dalam menyampaikan materi pelajaran kepada siswa. Ada yang terkendala kemampuan menggunakan teknologi sehingga beberapa guru menggunakan beberapa aplikasi pembelajaran yang dianggap mudah.

Whatsapp Group, Google Classroom, Zoom adalah sebagian besar yang digunakan oleh guru-guru untuk menyampaikan materi pembelajarannya. Salah satunya dengan membagikan video-video yang sudah ada di chanel Youtube untuk membantu menjelaskan materi pembelajaran, dan selanjutnya diberikan tugas-tugas sesuai materi pembelajaran tersebut.

Tetapi penyampaian materi tersebut berakibat pada situasi yang monoton dan siswa kesulitan memahami materi pembelajaran jika hanya dengan membaca atau melihat video materi saja. Hal ini membuktikan sebuah fakta bahwa ada sebuah pelajaran yang dipetik dari dunia pendidikan di tengah pandemi Covid-19, yakni kegiatan belajar tatap muka dengan guru terbukti lebih efektif ketimbang secara daring (online).

Berdasarkan pada fakta ini, pembelajaran di SMP Muhammadiyah 1 Surakarta mencoba untuk menggunakan aplikasi, yang bisa membantu menjembatani penyampaian materi secara jelas dan setidaknya tidak berbeda jauh dari kegiatan belajar tatap muka. Aplikasi yang digunakan adalah Aplikasi XRecorder. Aplikasi ini adalah alat rekaman video mumpuni yang memungkinkan guru merekam segala hal yang bisa guru lakukan di layar ponsel. Semua fitur yang digunakan hanya menghabiskan sekitar 4 MB. Jadi guru hanya menyediakan smartphone saja maka guru akan mempunyai media yang menarik untuk menyampaikan materi pembelajaran kepada siswa, karena disamping siswa bisa melihat materi guru, siswa juga bisa melihat guru dan mendengar suara guru saat menerangkan materi pada video tersebut.

Langkah awal yang harus guru persiapkan sebelum menggunakan Aplikasi XRecorder adalah membuat PPT sesuai materi yang guru ingin sampaikan dalam pembelajaran. Selanjutnya, guru siapkan smartphone yang sudah guru download Aplikasi XRecorder nya di playstore. Supaya saat proses perekaman berjalan lancar guru harus benar-benar mempersiapkan tempat yang tenang. Selama proses perekaman guru akan melakukan penjelasan materi seperti saat guru melakukan tatap muka di kelas. Hanya saja siswa tidak berada di kelas tetapi berada di rumah. Materi yang akan guru sampaikan juga harus benar-benar di kuasai. Jadi bisa dilakukan terlebih dahulu pencatatan poin-poin materi yang penting, sehingga di saat perekaman tidak ada yang terlupakan.

Selanjutnya, guru bisa mulai melakukan perekaman berdasarkan PPT materi pembelajaran. Untuk proses detailnya guru bisa melihat tutorial pembuatan video materi dengan Aplikasi XRecorder yang ada di youtube, supaya guru mendapat gambaran jelas prosesnya. Setelah proses perekaman selesai dan guru merasa kalau hasil video sudah baik, maka dilakukan proses compress video supaya hasil video tidak terlalu besar ukuran filenya. Hal ini bisa menggunakan aplikasi compress yang ada di playstore. Setelah selesai proses tersebut, guru tinggal membagikan hasil video lewat WAG atau Google Classroom kepada siswa.

Dari hasil penggunaan media video materi dengan Aplikasi XRecorder ini, disimpulkan bahwa siswa SMP Muhammadiyah 1 Surakarta lebih asyik dalam memperhatikan penjelasan materi pembelajaran dan lebih mudah memahaminya. Terbukti, siswa SMP Muhammadiyah 1 Surakarta dapat mengerjakan soal evaluasi yang diberikan guru pada pertemuan berikutnya.

Profil Penulis:

risa suhastrini spd

Rida Suhastrini, S.Pd

Guru IPS SMP Muhammadiyah 1 Simpon Surakarta

Sumber: https://poskita.co/2020/12/11/pjj-ips-lebih-menarik-dengan-aplikasi-xrecorder/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.